Breda, 16 Desember 2024 – Dalam sebuah laga yang penuh drama dan ketegangan, AZ Alkmaar berhasil mengamankan tiga poin penting setelah mengalahkan tuan rumah NAC Breda dengan skor 1-2 di Stadion Rat Verlegh. Pertandingan pekan ke-16 Eredivisie ini menyajikan duel sengit antara kedua tim yang sama-sama mengincar kemenangan. AZ Alkmaar benam NAC Breda dengan memainkan taktik formasi 4-3-3.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama berjalan cukup seimbang. NAC Breda dan AZ Alkmaar saling membuat sejumlah ancaman hebat. Baik NAC Breda maupun AZ Alkmaar sama-sama tampil solid di lini belakang. Tuan rumah berhasil memecah kebuntuan lebih dulu di menit ke-12 melalui gol cantik Elias Mar Omarsson. Gol berawal dari umpan silang Boy Kemper yang mampu diselesaikan Omarsson dengan tembakan keras.
Baca Juga : Ajax Hancurkan Almere City, Performa Memukau Tutup Tahun
AZ Alkmaar berupaya keras untuk mengejar ketinggalannya. Para skuad meningkatkan serangan tajam yang merepotkan barisan belakang NAC Breda. Serangan bertubi-tubi AZ Alkmaar masih belum menemui titik terang. Hingga babak pertama jeda, belum ada gol lainnya yang terlahir sehingga skor tetap 1-0 bagi keunggulan NAC Breda.
Memasuki babak kedua, AZ Alkmaar tampil lebih menekan. Sementara tuan rumah lebih bermain bertahan untuk menjaga gawangnya dari kebobolan. Usaha keras dari tim tamu akhirnya membuahkan hasil di menit ke-76 melalui gol cantik Troy Parrott usai memaksimalkan umpan matang Peer Koopmeiners.
Drama kembali terjadi di menit ke-85 saat pemain NAC Breda harus meninggalkan lapangan karena akumulasi kartu kuning kedua. Leo Greiml melalukan kesalahan mentekel keras pemain AZ Alkmaar sehingga wasit harus memberikan kartu kuning kedua terhadapnya.
Drama di Menit-menit Akhir AZ Alkmaar Benam NAC Breda
Ketika pertandingan memasuki masa injury time, semua mata tertuju pada lapangan. NAC Breda dan AZ Alkmaar sama-sama bermain terbuka dengan harapan bisa mengubah skor. Dan benar saja, di penghujung pertandingan, Mees De Wit berhasil mencetak gol kedua untuk timnya. Gol ini sekaligus memastikan kemenangan bagi AZ Alkmaar.
Reaksi Kedua Tim
Pelatih NAC Breda, Carl Hoefkens mengakui kehebatan lawan yang bermain sangat solid dan penuh dengan semangat untuk meraih kemenangan. Hoefkens menambahkan, para skuad tampil kurang menonjol dan banyak membuang peluang emas di mulut gawang lawan.
Pelatih AZ Alkmaar, Maarten Martens menyebutkan para skuad dan tim sudah bekerja keras untuk meraih hasil yang maksimal. Saya sangat bangga dengan anak didik yang semakin matang dan selalu pantang menyerah untuk bersaing dengan tim lainnya.
Dampak Kemenangan Bagi Kedua Tim
Kemenangan ini tentunya sangat berarti bagi AZ Alkmaar. Mereka berhasil naik ke posisi ke-7 dan semakin dekat dengan zona Eropa. Sementara itu, kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi NAC Breda. Mereka tertahan di posisi ke-12 dan harus bekerja keras untuk bersaing dengan tim papan tengah lainnya.
Analisis Pertandingan
– Pertahanan NAC Breda Lemah : Meskipun mampu mencetak satu gol, lini belakang NAC Breda masih kurang solid. Mereka kewalahan dalam menjaga konsentrasi dan seringkali memberikan ruang kepada pemain AZ Alkmaar untuk melakukan serangan.
– AZ Alkmaar Efisien : Meskipun mendominasi permainan, AZ Alkmaar berhasil memaksimalkan kesempatan dengan baik. Ketajaman lini depan AZ Alkmaar menjadi kunci kemenangan dalam pertandingan ini.
Kesimpulan
Pertandingan antara NAC Breda dan AZ Alkmaar ini juga membuktikan bahwa Eredivisie selalu menyajikan tontonan yang menarik. Kemenangan dramatis AZ Alkmaar atas NAC Breda juga semakin memperkaya persaingan di papan atas klasemen.
Statistik Pertandingan
1. Posisi : NAC Breda (1) Vs AZ Alkmaar (2)
2. Gol NAC Breda : Elias Mar Omarsson (12′)
3. Gol AZ Alkmaar : Troy Parrott (76′), Mees De Wit (90+2′)
4. Tembakan ke Luar Gawang : NAC Breda (2) Vs AZ Alkmaar (5)
5. Tembakan ke Arah Gawang : NAC Breda (2) Vs AZ Alkmaar (6)
6. Penguasaan Bola : NAC Breda (35%) Vs AZ Alkmaar (65%)
7. Tendangan Sudut : NAC Breda (1) Vs AZ Alkmaar (7)
8. Tendangan Bebas : NAC Breda (9) Vs AZ Alkmaar (15)
9. Offsides : NAC Breda (1) Vs AZ Alkmaar (0)
10. Lemparan ke Dalam : NAC Breda (16) Vs AZ Alkmaar (29)
11. Pelanggaran : NAC Breda (15) Vs AZ Alkmaar (9)
12. Kartu Kuning : NAC Breda (5) Vs AZ Alkmaar (3)
13. Kartu Merah : NAC Breda (1) Vs AZ Alkmaar (0)
14. Tackel : NAC Breda (18) Vs AZ Alkmaar (16)
15. Serangan : NAC Breda (90) Vs AZ Alkmaar (97)
16. Serangan Berbahaya : NAC Breda (80) Vs AZ Alkmaar (86)