Heboh Video Kasur Berserakan Kutu Busuk di Paris

Diposting pada

Heboh Video Kasur Berserakan Kutu Busuk di Paris

Heboh Video Kasur Berserakan – Akhir-akhir ini negara Perancis, Paris sedang terserang wabah kutu busuk yang sangat menakutkan. Beredar rekaman yang memperlihatkan sejumlah kasur menumpuk dan berserakan sepanjang jalan Paris karena serangan wabah tersebut.

Mahasiswi bernama Aarya Bondge yang sedang menekuni pendidikan di bidang fashion, menceritakan saat ia pulang kuliah sepanjang jalan hampir penuh dengan kasur. Banyak kasur telah menjadi sarang kutu busuk itu. Beberapa di antaranya memang sudah kusam dan ada juga yang masih terlihat baru.

Aarya Bondge menduga hotel di kawasan itu sudah membuang kasur-kasur terdampak wabah kutu busuk yang menular di Paris. Saya juga tidak bisa memastikan apakah akibat serangan kutu busuk. Kemungkinan saja mereka membuang kasur itu karena wabah tersebut.

Baca JugaHeboh Tempat Tidur Keramik Mirip Kuburan dan Kolam

Kutipan Aarya Bondge saat wawancara dengan media setempat, mengungkapkan bahwa Paris sedang mengatasi situasi ini. Ia juga mengatakan warga Paris tidak menganggap kecil kondisi ini. Jalur 6 metro juga tampak kacau karena banyak orang menolak duduk di kursi karena banyak sekali kutu busuk.

Aarya Bondge menambahkan, saya lebih memilih berdiri selama sejam daripada menyentuh kursinya.

Pemerintah Siapkan Rencana Aksi Global Akibat Heboh Video Kasur Berserakan

Sebagaimana seperti pemberitaan sebelumnya, wabah kutu busuk itu mulai menyerang Paris. Banyak warga yang cemas terkait penyebaran serangga itu. Situasi kutu busuk terbilang sangat parah sehingga bisa menjadi krisis bagi kesehatan warga.

Pemerintah sudah menyiapkan rencana aksi global yang akan berakhir tahun 2024. Hal ini berfungsi untuk melawan penyebaran besar kutu busuk di perumahan Prancis. Selain menyebar di rumah-rumah, transportasi, ataupun fasilitas umum, serangga itu juga terdeteksi menyerang rumah sakit setempat.

Baru-baru saja Journal of Infectious Diseases menerbitkan sebuah studi menjelaskan kutu busuk mungkin saja bisa menular Staphylococcus aureus (MRSA) yang bertahan terhadap methisilin. Ini merupakan jenis bakteri yang terdapat pada kulit manusia dan bisa menyebabkan infeksi parah atau biasa disebut infeksi staph.

Dokter spesialis penyakit menular di Northwell Health, Manhasset, New York, Bruce Hirsch mengatakan hal yang sama. Munculnya MRSA kemungkinan masih bisa terjadi. Sebelumnya ada hubungan antara wabah kutu busuk dengan wabah MRSA, meski sangat tak biasa. Staph lebih umumnya menyerang bagian depan hidung, kulit, dan sekitaran sprei, pakaian, dan lainnya. Hirsch menyarankan selalu menjaga kebersihan tubuh dan lingkungan untuk menghindari penyakit apa saja.

1 komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *